OKU TIMUR, okuraya.info
Kegiatan Pembangunan Prasarana Jalan di Desa Sidogede Kecamatan Belitang 1 hari Rabu,04/08/2024.
Peresmian pengecoran jalan di lakukan langsung oleh Kepala Desa Sidogede Imam Mudasir,S.Pdi di dampingi Kasi PMD Kecamatan Belitang 1 Slamet Subhi,SE, Babinkamtibmas Belitang Bambang,SH, Pendamping Lokal Desa (PLD) Bion Agus Saputra,S.Sos.
Salah satu program Kepala Desa Sidogede Imam Munasir,S.Pdi yakni mensejahterakan masrakat dan memperbaiki atau membangun infrastruk Desa guna kelancaran transportasi masyarakat.
Proyek pembangunan jalan Desa di Dusun 4 ini menggunakan Dana Desa sebesar Rp.38.202.000,-
Dengan Volume 0,15 x 2 x 60m.
"Kami bertekat untuk selalu memanfaatkan Dana Desa atau setiap bantuan untuk desa semaksimal mungkin, untuk membangun desa di segala bidang sesuai peruntukan dananya, terutama membangun jalan desa, karna dengan baik dan memadainya jalan-jalan didesa dapat melancarkan tranprotasi dan mobilitas warga desa baik untuk kelancaran pendidikan juga melancarkan petani mengangkut hasil pertaniannya" ujar Kades Sidogede Imam Mudasir,S.Pdi.
#Agust okuraya.info
Tidak ada komentar:
Posting Komentar