Empat Lawang, Sumsel - okuraya.info
Pasca Mahkamah Konstisusi membatalkan Keputusan KPU Empat Lawang Nomor 838 Tahun 2024 tentang Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Peserta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Empat Lawang Tahun 2024 bertanggal 23 September 2024. Kedua keputusan KPU tersebut berisi satu pasangan calon peserta pilkada Empat Lawang yaitu Joncik Muhammad dan Arifa'i. Pasangan calon ini melawan kotak kosong di pilkada. Mereka lantas memenangi pilkada melawan kotak kosong.
Mahkamah Konstitusi dalam putusannya memerintahkan Komisi Pemilihan Umum untuk menggelar pemungutan suara ulang (PSU) yang diikuti oleh dua pasangan calon.
Pada Pemilihan Suara Ulang (PSU) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Empat Lawang yang digelar Sabtu, 19 April 2025, sementara ini dimenangkan pasangan Joncik Muhammad dan A’rifai (JM-Fai). Pasangan yang didukung oleh gabungan partai besar ini, seperti PAN, Golkar, PDI Perjuangan, Demokrat, Gerindra, PKS, dan Nasdem, unggul jauh dari lawanny, pasangan H. Budi Antoni Aljufri dan Henny Verawati.
Dari hasil quick count yang dirilis Lembaga Survei Indonesia (LSI) dan posko pemenangan JM-Fai, pasangan ini meraih suara sebesar 59,77 persen. Sedangkan pasangan HBA-Henny memperoleh 40,23 persen. Data quick count tersebut telah masuk sebesar 97,5 persen, dengan tingkat partisipasi pemilih sebesar 59,32 persen dan margin of error 1,27 persen.
Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kabupaten Empat Lawang tercatat sebanyak 257.020 jiwa, dengan 125.024 pemilih perempuan dan 131.996 pemilih laki-laki. Para pemilih ini tersebar di 531 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berada di 156 desa dan kelurahan dari 10 kecamatan.
Menanggapi keunggulan sementaranya, Joncik Muhammad mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada masyarakat Empat Lawang.
“Kami sangat bersyukur, dan kami ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, tim pemenangan, serta sahabat-sahabat yang telah berjuang bersama. Ini adalah kemenangan rakyat Empat Lawang,” ujar Joncik.
Ia juga menegaskan bahwa meskipun hasil quick count menunjukkan kemenangan, pihaknya akan tetap mengawal proses rekapitulasi resmi dari KPU hingga selesai.
"Ini belum akhir, masih ada proses penghitungan resmi dari KPU. Saya instruksikan semua tim untuk tetap solid, waspada, dan kawal suara hingga penetapan resmi," katanya.
Dalam pidato kemenangannya, Joncik juga menyampaikan pesan kepada para pendukung agar tidak euforia secara berlebihan dan tetap rendah hati.
“Jangan sombong, jangan terlalu berlebihan. Ini tugas bersama, kemenangan ini milik rakyat,” tambahnya.
Joncik pun menutup dengan keyakinan bahwa kemenangan ini adalah bentuk kepercayaan masyarakat terhadap visi-misi pembangunan Empat Lawang ke depan.
@Rey_team